Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Korea Utara: Israel dan AS Kerjasama Palsukan Pelaku Bom RS Palestina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Kamis, 26 Oktober 2023, 17:27 WIB
Korea Utara: Israel dan AS Kerjasama Palsukan Pelaku Bom RS Palestina
Pemimpin RRDK Kim Jong Un/Net
rmol news logo Kecaman keras dilayangkan pemerintah Republik Rakyat Demokratik Korea (RRDK) atau Korea Utara kepada Israel atas serangan di rumah sakit Palestina yang menewaskan ratusan korban jiwa.

Jurubicara Kementerian Luar Negeri RRDK menyebut Israel telah melakukan kejahatan perang dengan mengebom lembaga kesehatan masyarakat yang harusnya dilindungi baik di masa damai atau masa perang.

"Ini adalah kejahatan perang yang sangat mengerikan dan tidak etis," tegasnya, seperti dimuat KCNA pada Kamis (26/10).

Ia kemudian menyoroti keterlibatan AS dalam aksi Israel di rumah sakit Palestina. Dia mengatakan bahwa aksi pengeboman telah dilakukan di bawah perlindungan AS yang tidak terselubung.

"AS mengirimkan amunisi dalam jumlah besar ke Israel dan mengirimkan dua kelompok kapal induk ke perairan Timur Tengah. Ini memberikan Israel lampu hijau  untuk membantai warga Palestina," tambahnya.

Bahkan setelah serangan tersebut dilancarkan, kata jubir, AS berusaha membantu Israel dengan menyebarkan berita bahwa rekannya itu tidak bersalah dan mengkambinghitamkan pihak lain.

"Hal ini menunjukkan bahwa AS adalah kaki tangan yang berkomplot dan mendorong genosida Israel," tegasnya.

AS dengan arogan memveto resolusi DK PBB yang mengizinkan akses kemanusiaan ke Jalur Gaza, hanya dengan alasan bahwa Israel memiliki hak untuk membela diri.

Korea menilai sikap AS hanya akan merusak perdamaian global dan mendorong kejahatan perang Israel semakin menjadi-jadi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA