Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kunjungi Ladakh, Delegasi Biksu Bhutan Komitmen Jaga Persahabatan dengan India

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Senin, 23 Oktober 2023, 17:41 WIB
Kunjungi Ladakh, Delegasi Biksu Bhutan Komitmen Jaga Persahabatan dengan India
Delegasi biksu senior dari Badan Biara Pusat (CMB) mengunjungi Ladakh, India pada 16 Oktober 2023/Net
rmol news logo Delegasi biksu senior dari Badan Biara Pusat (CMB) Bhutan melakukan kunjungan ke Ladakh untuk menjelajahi kearifan spiritual budaya serta memperkuat hubungan persahabatan dengan India.

Mengutip ANI News pada Senin (23/10), kunjungan itu dipimpin oleh Tshogi Lopen Sangay Khandu pada 16 Oktober lalu.

Kedatangan delegasi CMB bukan sekadar formalitas namun merupakan langkah signifikan dalam memperkuat hubungan yang telah lama terjalin.

"Guru spiritual Ladakh, Asosiasi Buddha Ladakh, dan badan-badan berpengaruh lainnya berjanji untuk membuka jalur persahabatan baru dan memperkuat ikatan sejarah antara negara kita," ungkap CMB dalam laporan mereka.

Salah satu langkah yang diambil ialah pertukaran guru Buddhis, yang memungkinkan mereka untuk berbagi ajaran di seluruh institusi Buddhis.

"Inisiatif-inisiatif ini tidak hanya memperkuat ikatan spiritual kita namun juga menjadi bukti kepada dunia mengenai kekuatan keyakinan bersama," tambahnya.

Hubungan spiritual antara Bhutan dan India berawal dari ajaran guru besar Buddha, Guru Padmasambhava, yang dikenal sebagai Guru Rimpoche di Bhutan.

Pengaruh Guru Padmasambhava di tempat-tempat seperti Odisha dan Revalsar di Himachal Pradesh, telah menjadikan wilayah ini sebagai situs ziarah yang penting bagi warga Bhutan yang taat.

Ladakh merupakan tempat istimewa karena didominasi oleh sekte Buddha Drukpa Kagyu yang ada di Bhutan dan Ladakh merupakan bukti kesamaan silsilah spiritual mereka. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA