Dalam pernyataannya pada Selasa (4/10), Trudeau dan Menteri Luar Negeri Melanie Joly menekankan bahwa pertemuan tersebut dilakukan untuk menyelesaikan perselisihan antara kedua negara, dengan Ottawa menekankan bahwa ia menghargai hubungan diplomatik yang kuat dengan India.
"Kami sedang menjalin kontak dengan pemerintah India. Kami sangat memperhatikan keselamatan diplomat Kanada dan kami akan terus terlibat secara pribadi karena menurut kami percakapan diplomatik adalah yang terbaik jika dilakukan secara pribadi," kata Joly kepada wartawan.
Seperti dimuat
Reuters, Kamis (5/10), usulan pertemuan tersebut disampaikan setelah pemerintah India memerintahkan Kanada untuk menarik 41 diplomatnya dari New Delhi paling lambat 10 Oktober mendatang.
Hubungan antara kedua negara itu menjadi sangat tegang karena kecurigaan yang disampaikan Kanada atas keterlibatan agen-agen pemerintah India dalam pembunuhan seorang pemimpin separatis Sikh dan warga negara Kanada, Hardeep Singh Nijjar pada Juni lalu di Kanada.
India menolak tuduhan tersebut dan menganggap tuduhan Kanada tidak masuk akal.
Perselisihan tersebut telah menyebabkan penangguhan visa baru bagi warga Kanada, dengan New Delhi meminta Ottawa mengurangi kehadiran diplomatiknya di negara tersebut.
BERITA TERKAIT: