Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Modi: India Dukung Penuh Sentralitas ASEAN dan AOIP

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Kamis, 07 September 2023, 11:01 WIB
Modi: India Dukung Penuh Sentralitas ASEAN dan AOIP
Perdana Menteri India, Narendra Modi di pembukaan KTT ke-20 ASEAN-India pada Kamis, 7 September 2023/RMOL
rmol news logo Sentralitas ASEAN dan implementasi ASEAN Outlook on the Indo-Pacific (AOIP) mendapat dukungan penuh dari mitra dekatnya, India.

Komitmen itu disampaikan langsung oleh Perdana Menteri India Narendra Modi selama pembukaan KTT ke-20 ASEAN-India di ruang Cendrawasih Jakarta Convention Center pada Kamis (7/9).

Dia menekankan bahwa ASEAN sangat penting bagi India, terutama dalam inisiatif mereka mendorong pembangunan di kawasan Indo Pasifik.

Itu mengapa India memberikan dukungan penuhnya terhadap ASEAN, menurut Modi.

"India mendukung penuh sentralitas ASEAN dan ASEAN Outlook on the Indo-Pacific (AOIP)," ujar Modi.

PM India yang kini memegang Presidensi G20 itu memuji kepemimpinan Presiden RI, Joko Widodo atas keberhasilannya menggelar KTT ke-43 ASEAN.

"Terima kasih kepada Presiden Widodo atas berbagai persiapan yang dibuat untuk pertemuan puncak ini dan saya juga memuji beliau atas kepemimpinannya dalam hal ini," ujarnya di hadapan Jokowi.

Modi yang tengah sibuk mempersiapkan KTT G20 pada 8-10 September mendatang, menyempatkan datang ke Indonesia untuk mengikuti rangkaian KTT ASEAN di hari terakhir.

Dia tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, pada subuh hari pukul 04.10 WIB.

Kedatangannya disambut Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA