Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Papua Nugini Segera Buka Kedubes di Yerusalem

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Senin, 28 Agustus 2023, 14:24 WIB
Papua Nugini Segera Buka Kedubes di Yerusalem
Perdana Menteri Papua Nugini, James Marape/Net
rmol news logo Papua Nugini menjadi negara terbaru yang akan membuka kedutaan besar di Yerusalem sebagai pengakuan terhadap Israel.

Dikutip dari TRT World pada Senin (28/8), kedutaan besar Papua Nugini akan dibuka selama kunjungan Perdana Menteri James Marape ke Israel pada pekan depan.

“Ya, itu benar,” kata juru bicara kantor Marape, ketika ditanya apakah Papua Nugini akan membuka kedutaan dan Marape akan mengunjungi Israel minggu depan.

Pada Februari, Kementerian Luar Negeri Israel mengatakan Papua Nugini akan membuka kedutaan pertamanya di sana pada tahun 2023.

Media Israel termasuk Channel 14 dan Times of Israel melaporkan peresmian kedutaan akan dilakukan pada 5 September.

Sebagian besar negara yang memiliki kehadiran diplomatik resmi di Israel mempunyai kedutaan besar di Tel Aviv. Sejauh ini hanya Amerika Serikat, Kosovo, Guatemala, dan Honduras yang bermarkas di Yerusalem. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA