Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kecelakaan Sepeda Motor, Dua Pramuka Jerman Peserta Jambore Korsel Terluka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 18 Agustus 2023, 04:02 WIB
Kecelakaan Sepeda Motor, Dua Pramuka Jerman Peserta Jambore Korsel Terluka
Dua Pramuka dari Jerman dipindahkan ke rumah sakit terdekat setelah sepeda motor mereka menabrak trotoar di wilayah Seogwipo Jeju pada 17 Agustus 2023/Yonhap
rmol news logo Dua saudara kembar asal Jerman peserta Jambore Dunia terluka setelah sepeda motor yang mereka kendarai menabrak tepi jalan di pulau resor selatan Jeju pada Kamis siang (17/8) waktu setempat.

Yonhap melaporkan, kedua warga Jerman berusia 18 tahun itu sedang mengendarai sepeda motor dan menabrak trotoar di jalan di Seogwipo Jeju.

Keduanya menderita beberapa luka ringan hingga parah, termasuk patah tulang wajah, dan dipindahkan ke rumah sakit di kota untuk perawatan.

Keduanya diketahui mengunjungi Pulau Jeju bersama tujuh orang senegaranya setelah berakhirnya Jambore Pramuka Dunia minggu lalu. Para anggota berbagi lima sepeda motor sewaan untuk berkeliling pulau.

Untuk sementara polisi menduga kecelakaan itu disebabkan oleh kelalaian pengemudi. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA