Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Junta Perpanjang Lagi Keadaan Darurat, Pemilu Myanmar Terancam Molor

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Senin, 31 Juli 2023, 19:25 WIB
Junta Perpanjang Lagi Keadaan Darurat, Pemilu Myanmar Terancam Molor
Militer Myanmar/Net
rmol news logo Junta Myanmar mengumumkan perpanjangan keadaan darurat selama enam bulan. Keputusan tersebut kemungkinan akan menunda pemilu yang telah dijanjikan junta akan digelar pada Agustus mendatang.

Penjabat presiden Myint Swe mengumumkan keputusan untuk memperpanjang keadaan darurat yang akan berakhir pada penghujung Juli. Keputusan diumumkan setelah Dewan Pertahanan dan Keamanan Nasional bertemu untuk membahas keadaan negara.

Dimuat Channel News Asia, Myint Swe mengatakan pada pertemuan itu memutuskan perpanjangan keadaan darurat enam bulan lagi mulai dari 1 Agustus.

Junta sebelumnya menjanjikan pemilihan baru pada Agustus tahun ini, tetapi pada Februari mereka kembali memperpanjang peraturan darurat, sehari setelah Dewan Pertahanan dan Keamanan Nasionalnya mengatakan situasi di negara itu belum kembali normal.

Memperpanjang keadaan darurat mendorong mundur tanggal pemilihan harus diadakan berdasarkan konstitusi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA