Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wujudkan Zero Emission, ASEAN dan Inggris Dorong Transisi Energi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 13 Juli 2023, 22:51 WIB
Wujudkan <i>Zero Emission</i>, ASEAN dan Inggris Dorong Transisi Energi
ASEAN Post Ministerial Conference (PMC) dengan Inggris di Jakarta pada Kamis, 13 Juli 2023/Ist
rmol news logo Pembahasan mengenai kerja sama transisi energi menjadi salah satu agenda utama dalam pertemuan ASEAN Post Ministerial Conference (PMC) dengan Inggris di Jakarta pada Kamis (13/7).

Pada pertemuan ini, Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi mendorong agar kemitraan ASEAN dan Inggris berkontribusi untuk mewujudkan net-zero emission dalam tiga hingga empat dekade ke depan.

"Untuk itu, ASEAN dan Inggris telah memiliki skema kerja sama yang bisa digunakan, antara lain ASEAN-UK Catalytic Green Finance Facility Trust Fund. Kerja sama ini akan memperkokoh kemitraan ASEAN-Inggris sebagai kemitraan masa depan," kata Retno.

Di samping itu, kedua belah pihak juga membahas penguatan kerja sama ekonomi, termasuk peningkatan perdagangan, investasi, resiliensi rantai pasok, perdagangan digital, inovasi, dan keamanan siber.

Beberapa negara ASEAN mengusulkan penjajakan dibentuknya ASEAN-UK Free Trade Agreement.

Di bidang politik dan keamanan, pertemuan menyoroti pentingnya dukungan Inggris terhadap pembentukan arsitektur kawasan yang didasarkan pada paradigma kolaborasi dan kepatuhan terhadap hukum internasional. Secara khusus, ASEAN mendorong Inggris untuk segera mengaksesi Protokol Traktat SEANWFZ.

Sementara itu, Inggris juga akan mendorong kerja sama di bidang pemberdayaan perempuan dan anak perempuan, termasuk dalam konteks Women, Peace and Security (WPS) dan akses pendidikan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA