Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mantan Komandan Kapal Selam Rusia Ditembak Mati Saat Lari Pagi di Taman

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 11 Juli 2023, 22:29 WIB
Mantan Komandan Kapal Selam Rusia Ditembak Mati Saat Lari Pagi di Taman
Kapal selam Krasnodar/Net
rmol news logo Seorang perwira senior Rusia dan mantan komandan kapal selam ditembak mati saat jogging di taman, di kota Krasnodar, Rusia selatan.

TASS pada Selasa (11/7) menyebutkan bahwa Stanislav Rzhitsky, 42 tahun, tewas pada Senin (10/7). Pelakunya diduga seorang pria bersenjata tak dikenal yang meluncurkan pelurunya saat Rzhitsky lari pagi di taman dekat pusat olahraga Olimp, menurut keterangan polisi setempat.

Penegak hukum Rusia mengatakan penyelidikan pembunuhan telah diluncurkan setelah tubuh Rzhitsky ditemukan dengan beberapa luka tembak. Polisi juga terus mencari apa motif penembakan dan siapa yang berada di balik pembunuhan itu.

Rzhitsky, sampai saat kematiannya, menjabat sebagai wakil kepala mobilisasi pemerintah kota Krasnodar.

CNN
dalam laporannya menulis, bahwa Intelijen Pertahanan Ukraina mengungkapkan di Telegram bagaimana Rzhitsky tampaknya ditembak.

“Komandan kapal selam itu sedang jogging di taman '30th Anniversary of Victory' di Krasnodar. Sekitar pukul 6 pagi, dia ditembak tujuh kali dengan pistol Makarov. Akibat luka tembak tersebut, Rzhitsky tewas di tempat,” kata pernyataan Intelijen Pertahanan Ukraina.

Pagi itu suasana sepi karena sedang turun hujan, sehingga tidak ada saksi yang bisa memberikan detail atau mengidentifikasi penyerang. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA