Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Capai Kesepakatan, Houthi Setuju Bebaskan Mohammed Qahtan yang Ditahan sejak 2015

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Senin, 19 Juni 2023, 15:43 WIB
Capai Kesepakatan, Houthi Setuju Bebaskan Mohammed Qahtan yang Ditahan sejak 2015
Politisi terkemuka di Yaman, Mohammed Qahtan/Net
rmol news logo Pembicaraan antara pemerintah Yaman dan kelompok pemberontak Houthi tentang negosiasi pertukaran tahanan terbaru telah mencapai kata sepakat.

Berdasarkan informasi dari anggota delegasi pemerintah, Majed Fadhail, kelompok Houthi telah setuju untuk membebaskan politisi terkemuka Mohammed Qahtan yang mereka tahan sejak 2015 lalu.
 
"Untuk itu, pembicaraan di Amman, Yordania, yang berada di bawah naungan PBB, telah berakhir," kata  Fadhail.

Sesuai dengan kesepakatan ini, menurut Fadhail, sesi baru pembicaraan pertukaran tahanan akan diadakan kembali setelah liburan Iduladha, untuk membahas rincian lebih lanjut mengenai rencana tersebut.

Mengutip laporan dari Anadolu Agency, Senin (19/6), Mohammed Qahtan, merupakan seorang politisi terkemuka dari Partai al-Islah yang ditahan oleh Houthi. Selama beberapa tahun terakhir, tidak ada kabar atau informasi yang jelas mengenai nasibnya.

Pada Jumat (16/6)  pemerintah Yaman yang memperjuangkan nasib politisi terkemuka itu bernegosiasi dengan Houthi di Yordania untuk membahas proses pertukaran tahanan terbaru ini.

Sebulan sebelumnya, kedua pihak yang bertikai itu juga telah menyepakati pertukaran lebih dari 800 tahanannya dengan pembicaraan yang juga ditengahi oleh PBB.

Kesepakatan pertukaran tahanan ini telah memberikan harapan baru bagi warga Yaman yang menginginkan penyelesaian krisis dan konflik di negara mereka yang telah berlangsung sejak 2014 lalu. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA