Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kelompok Bersenjata ADF Bunuh Belasan Warga Sipil di Kongo Timur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 31 Mei 2023, 16:06 WIB
Kelompok Bersenjata ADF Bunuh Belasan Warga Sipil di Kongo Timur
Ilustrasi/Net
rmol news logo Serangan kelompok ekstremis bersenjata Allied Democratic Forces (ADF) kembali menewaskan sejumlah warga sipil di Provinsi Kivu Utara, Kongo Timur.

Gubernur Kivu Sabiti Njiamoja mencatat 17 kematian yang terjadi di daerah Bambuba-kisiki di wilayah Beni dalam sepekan terakhir.

"Kami mengubur 10 jenazah pada akhir pekan lalu. Para korban adalah warga sipil yang dibunuh oleh ADF di Kainana. Kemudian Tujuh lainnya ditemukan awal pekan ini," jelas Njiamoja, seperti dikutip dari Associated Press pada Rabu (31/5).

ADF merupakan kelompok jihadis yang disinyalir memiliki relasi dengan ISIS. Menurut data PBB, sejak April lalu sedikitnya 370 warga sipil dan beberapa ratus orang telah diculik, termasuk anak-anak.

Kelompok itu juga semakin besar dan memperluas wilayah operasinya ke Goma dan provinsi tetangga Ituri.

Ketidakamanan akibat serangan pemberontak telah mengakibatkan hampir 6 juta orang mengungsi di Kongo dengan lebih dari 450.000 mengungsi di provinsi Kivu utara.

Ratusan ribu warga juga menghadapi kerawanan pangan yang ekstrem dan infeksi penyakit. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA