Angka Kesembuhan Pasien Covid-19 Di Arab Saudi Terus Merangkak Naik Lebih dari 85 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 03 Agustus 2020, 11:51 WIB
Angka Kesembuhan Pasien Covid-19 Di Arab Saudi Terus Merangkak Naik Lebih dari 85 Persen
Gerbang siterlisasi canggih sebelum masuk ke Masjidil Haram/Net
rmol news logo Arab Saudi mengumumkan bahwa tingkat kesembuhan pasien Covid-19 naik secara signifikan. Dalam dua minggu belakangan, angka kesembuhan terlihat menggembirakan. Bahkan, jumlah pasien Covid-19 yang sembuh di negara itu naik menjadi 85,6 persen, atau mencapai 240.081 orang.

Meski demikian, kasus baru juga dilaporkan masih cukup mengkhawatirkan.

Pada Minggu (2/8), Arab Saudi mengonfirmasi  sebanyak 1.357 kasus baru virus corona dalam 24 jam terakhir, sehingga total kasus Covid-19 di negara itu mencapai 278.835 kasus.

Kasus baru Covid-19 terdapat di Kota Mekah sebanyak 153 orang. Lalu di Kota Riyadh 94 kasus, dan Kota Jeddah memiliki kasus baru sebanyak 72 kasus, seperti dikutip dari Al Arabiyah, Minggu (2/8).

Sebelumnya, ribuan umat Islam di Arab Saudi memulai hari pertama ritual haji pada Rabu (29/7) lalu, setelah mengisolasi diri lebih dulu di sebuah hotel yang ditunjuk pemerintah setempat di tengah langkah-langkah pencegahan Covid-19 yang ketat.

Tahun ini, pemerintah Arab membatasi jumlah jamaah haji menjadi maksimal 10.000 orang. Dari jumlah itu, 70 persen adalah jamaah asing dan sisanya warga lokal.

Semua jamaah diharuskan mengikuti protokol kesehatan yang ketat, seperti mengenakan masker dan menjaga jarak sosial, selama pelaksanaan haji yang berlangsung 5 hari di kota suci Makkah dan sekitarnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA