Pangeran William Berkunjung ke New York Bulan Depan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/shoffa-a-fajriyah-1'>SHOFFA A FAJRIYAH</a>
LAPORAN: SHOFFA A FAJRIYAH
  • Sabtu, 15 November 2014, 16:03 WIB
Pangeran William Berkunjung ke New York Bulan Depan
foto:net
rmol news logo Pangeran William dan istrinya, Kate Middleton, dijadualkan akan mengunjungi New York, Amerika Serikat pada bulan depan.

Kepastian itu disampaikan langsung melalui pernyataan Kerajaan Inggris sebagaimana dilansir Associated Press hari ini (Sabtu, 15/11). Perjalanan sang pengeran ini akan dilangsungkan pada 7 hingga 9 Desember dengan agenda mengunjungi Memorial & Museum Nasional 11 September dan markas klub basket NBA.

Di sela-sela kunjungannya ke New York, Pangeran William juga dijadualkan akan melakukan perjalanan tanpa sang Istri ke Washington DC pada 8 Desember untuk menghadiri konferensi mengenai perdagangan satwa liar ilegal.

Sementara, Duchess of Cambridge akan mengunjungi pusat perkembangan anak, yang didampingi istri dari Gubernur New York City, Chirlane McCray. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA