Pertemuan Puncak G20 di Brisbane Akan Fokus Bahas Agenda Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 14 November 2014, 17:58 WIB
Pertemuan Puncak G20 di Brisbane Akan Fokus Bahas Agenda Ini
perdana menteri australia tony abbott/net
rmol news logo Pertemuan puncak kelompok negara-negara perekonomian terbesar di dunia, G20 di Brisbane selama dua hari mulai Besok (Sabtu, 15/11) akan fokus membahas soal pertumbuhan ekonomi dunia, memberntuk sistem perbankan global, serta menutup celah pajak bagi perusahaan multinasional raksasa.

Menteri Keuangan Australia, Joe Hockey menyebut, pemimpin negara anggota-anggota G20 akan membahas isu-isu yang mempengaruhi perekonomian dunia, seperti investasi infrastruktur, kemiskinan, penciptaan lapangan pekerjaan, serta menjamin perusahaan multinasional untuk membayar saham dan pajak mereka.

"Ada banyak isu dan setiap orang memutuskan untuk menyampaikan rencana ini," kata Hockey seperti dikabarkan China Daily.

Hal senada juga ditegaskan Perdana Menteri Australia Tony Abbott yang menjadi tuan rumah pertemuan G20 tahun ini.

"Fokus dari G20 ini adalah pada pertumbuhan dan (lapangan) pekerjaan," kata Abbott dikutip Reuters (Jumat, 14/11).

Perlu diketahui, Australia merupakan negara yang mendorong pertumbuhan global mencapai target dua persen selama lima tahun hingga tahun 2018. Hal itu dimaksudkan untuk menciptakan jutaan lapangan pekerjaan baru. Pertemuan puncak G20 itu sendiri akan digelar selama dua hari dan dihadiri oleh 19 pemimpin negara anggota serta satu pemimpin Uni Eropa. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA