Wakil Presiden Argentina Terjerat Kasus Korupsi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Sabtu, 28 Juni 2014, 14:05 WIB
Wakil Presiden Argentina Terjerat Kasus Korupsi
net
rmol news logo Wakil Presiden Argentina Amado Boudou dijerat tuduhan korupsi. Ia diduga menggunakan pengaruhnya ketika menjabat sebagai menteri ekonomi untuk memastikan bahwa kontrak mencetak mata uang Argentina diberikan kepada perusahaan yang ia juga kendalikan.

Pada awal bulan ini, Boudou telah menjalani interogasi selama lebih dari tujuh jam oleh hakim. Ia menyangkan semua tuduhan dan mengaku tidak bersalah dan menolak seruan untuk mundur.

Bila terbukti, ia menghadapi ancaman hukuman enam tahun penjara.

Hakim memutuskan bahwa Boudou masih akan bebas sambil menunggu proses persidangan. Sementara lima tersangka lainnya juga telah didakwa atas kasus yang sama.

Diketahui, kasus yang melibatkan perusahaan percetakan Ciccone Calcografica itu telah diselidiki selama lebih dari tiga tahun.

Boudou diduga menggunakan orang dalam untuk membeli perusahaan itu ketika mengajukan kebangkrutan pada tahun 2010 lalu.

Perusahaan tersebut, seperti dikabarkan BBC pada Sabtu (28/6)  kemudian menerima keringanan pajak untuk membayar hutangnya. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA