Sejumlah Pria Bersenjata Duduki Universitas di Irak

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Sabtu, 07 Juni 2014, 18:08 WIB
rmol news logo Sejumlah pria bersenjata menduduki sebuah universitas di kota Ramadi, provinsi barat Anbar Irak dan menyandera ratusan mahasiswa serta dosen yang berada di dalamnya.

Setelah berjuang dengan cara mereka melewati para penjaga, para pria bersenjata itu berhasil membobol universitas tersebut dan menenam bom untuk mencegah pasukan keamanan yang akan maju.

Seperti dilansir Reuters (Sabtu, 7/6), pasukan keamanan segera mengepung gedung universitas tersebut dan baku tembak tidak dapat dihindari.

Sebuah rumah sakit di wilayah tersebut melaporkan bahwa pihaknya menerima dua orang mayat yang merupakan seorang mahasiswa dan seorang polisi.

Identitas para pria bersenjata tersebut hingga kini belum dapat diketahui. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US