Dengan demikian Aboutalebi belum dapat berkantor di markas besar PBB di New York AS.
Seperti dilansir
BBC (Jumat, 11/4), penolakan tersebut didasarkan pada catatan historis Aboutalebi yang diketahui pernah terlibat dalam aksi pendudukan Kedutaan Besar AS di Teheran pada tahun 1979 silam. AS menuding Aboutalebi terkait dengan kelompok mahasiswa yang yang menduduki dan menyadera puluhan orang di kantor kedutaan tersebut.
Gedung Putih menyebut bahwa Duta Besar yang ditunjuk Iran untuk PBB tersebut tidak layak karena pernah terlibat dalam aksi revolusi.
Sementara itu Juru Bicara misi Iran untuk PBB Hamid Babaei menyesalkan keputusan pemerintah AS itu dan menyebutnya sebagai tindakan melawan hukum internasional.
Sementara itu legislatif AS telah mendukung penolakan pengeluaran visa bagi Aboutalebi itu, namun masih membutuhkan tanda tangan Presiden Obama untuk disahkan.
Diketahui aksi pendudukan Kedutaan Besar AS di Tehran dilakukan pada tahun 1979 selama 444 hari selama krisis terjadi di negara tersebut. Dalam aksi yang dilakukan oleh mahasiswa dan pengunjuk rasa itu sebanyak 52 warga AS sempat ditahan selama beberapa waktu.
[mel]
BERITA TERKAIT: