Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hari Pertama Penjualan, Lebih dari 4.000 Tiket Digiland Run 2024 Sold Out

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Selasa, 11 Juni 2024, 18:10 WIB
Hari Pertama Penjualan, Lebih dari 4.000 Tiket Digiland Run 2024 <i>Sold Out</i>
Konferensi pers Digiland Run 2024 di Jakarta, Selasa (11/6)/Ist
rmol news logo Gelaran Digiland Run 2024 yang akan berlangsung pada 27 dan 28 Juli 2024 telah menyedot animo masyarakat cukup tinggi.

SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza mengatakan, lebih dari 4.000 tiket flash sale dan early bird telah habis terjual pada hari pertama penjualan.

“Digiland Run 2024 disambut sangat antusias, di mana sebanyak lebih dari 1.000 tiket flash sale dan 3.000 tiket early bird telah terjual pada hari pertama," kata Ahmad Reza dalam keterangan tertulisnya, Selasa (11/6).

Registrasi Digiland Run 2024 masih dibuka hingga tanggal 23 Juli 2024 mendatang. Tahun ini, Telkom sebagai pihak penyelenggara menargetkan 10 ribu peserta bisa mengikuti kegiatan tersebut.

Tiket yang ditawarkan bervariasi mulai dari Rp390 ribu untuk kategori 5K, Rp490 ribu untuk kategori 10 K, dan Rp590 ribu untuk kategori half marathon. Terdapat juga diskon menarik hingga 50 persen di awal masa pendaftaran yang kini sedang berlangsung hingga tanggal 12 Juni 2024.

Digiland Run 2024 merupakan rangkaian acara puncak peringatan HUT ke-59 PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Kegiatan ini akan digelar di Tennis Indoor Senayan dan Plaza Barat Gelora Bung Karno (GBK) dengan mengusung tema “Elevating Your Future”.

Selain event lari, Digiland 2024 menghadirkan beberapa rangkaian acara, di antaranya festival musik, konferensi dengan berbagai topik yang inspiratif dan edukatif, serta bazar UMKM.

Sementara itu, Dirut Telkom, Ririek Adriansyah menyebut, Digiland 2024 adalah momentum untuk memaknai hari lahir ke-59 tahun, sekaligus bentuk persembahan kepada masyarakat.

Dengan tema elevating your future, Telkom Group meyakini digitalisasi akan menjadi sesuatu yang sangat bermanfaat, bahkan membuat Indonesia bisa melakukan leapfrog untuk setara dengan negara lainnya.

"Tahun ini, event Digiland 2024 menjadi lebih spesial karena adanya Digiland Run yang akan diselenggarakan untuk pertama kalinya. Lewat Digiland Run, Telkom berharap dapat membantu masyarakat menjaga kesehatan dan menjadi sarana edukasi khususnya untuk olahraga lari," jelas Ririek.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi media sosial @digilandid dan segera dapatkan tiketnya di https://digiland.telkom.co.id untuk bergabung dalam kemeriahan Digiland 2024. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA