Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Harga Batu Bara Dunia Menguat di Penutupan Perdagangan Kamis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 24 Mei 2024, 10:19 WIB
Harga Batu Bara Dunia Menguat di Penutupan Perdagangan Kamis
Ilustrasi/Net
rmol news logo Harga batu bara terpantau naik pada penutupan perdagangan Kamis (24/5).

Berdasarkan data Bloomberg, harga batu bara untuk kontrak Mei 2024 di ICE Newcastle ditutup menguat 0,25 persen pada level 142,75 dolar AS per metrik ton. Untuk batu bara kontrak Juli 2024 menguat 1,36 persen ke 144,90 dolar AS per metrik ton.

Australia mendapat pukulan keras untuk ambisinya pada energi terbarukan. Negara itu dilaporkan kekurangan listrik yang memaksa penundaan penutupan pembangkit listrik tenaga batu bara terbesar.

“Cara terbaik untuk menghambat transisi energi terbarukan adalah dengan mematikan lampu pada 2025. Saya tidak akan membiarkan hal itu terjadi,” jelas Perdana Menteri New South Wales Chris Minns.

Pembangkit listrik Eraring dijadwalkan tutup pada 2025. Namun pembangkit listrik tersebut akan tetap beroperasi setidaknya dua tahun lagi karena energi terbarukan belum cukup. Keputusan ini menunjukkan kesenjangan antara realitas dan target Australia untuk mencapai 82 persen energi terbarukan pada 2030. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA