Hal itu disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat menanggapi kekhawatiran penurunan target wisatawan mancanegara (Wisman) setelah pemerintah memangkas bandar udara internasional serta Harga tiket pesawat.
Sandiaga mengatakan bahwa kunjungan wisman di 17 bandara, yang telah dicabut statusnya sebagai bandara internasional oleh Kementerian Perhubungan, hanya melayani sekitar 200 kunjungan pada tahun 2023.
"Jadi, dibandingkan target 14 juta kunjungan wisman, itu sangat tidak berdampak pada target kunjungan wisman," kata Sandiaga, dikutip Selasa (7/5).
Sandiaga menjelaskan bahwa Pemerintah sedang merancang konsep hubs and spokes untuk penerbangan internasional.
Konsep ini bertujuan untuk memusatkan penerbangan internasional ke beberapa bandara utama yang akan berfungsi sebagai hub dan menghubungkan ke bandara-bandara lain di Indonesia.
Ia berharap konsep ini dapat meningkatkan efisiensi, menambah jumlah wisatawan asing, mengurangi beban biaya, serta meningkatkan efektivitas penerbangan internasional di Indonesia.
Untuk harga tiket, Sandiaga memperkirakan akan segera turun menyusul langkah maskapai penerbangan dalam menambah jumlah pesawat.
Sandiaga mengakui bahwa harga tiket pesawat yang mahal masih menjadi pekerjaan rumah yang harus segera diatasi, mengingat banyaknya keluhan masyarakat tentang tingginya harga tiket pesawat.
Ia mengatakan bahwa Pemerintah akan terus memantau perkembangan harga tiket pesawat dan mengambil langkah-langkah untuk memastikan harga tiket tetap terjangkau bagi masyarakat.
“Tapi memang PR tiket pesawat ini akan terus kami tangani. Mudah-mudahan bisa kami atasi dengan penambahan jumlah pesawat,” ucapnya.
Harga tiket yang terjangkau menjadi sangat penting mengingat Pemerintah menargetkan 14,3 juta kunjungan wisatawan mancanegara dan 1,25–1,5 miliar perjalanan wisatawan nusantara pada tahun 2024.
Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada bulan Maret 2024 mencapai 1,04 juta kunjungan. Angka ini naik 19,86 persen dibandingkan Maret 2023, tetapi turun 1,91 persen dibandingkan Februari 2024.
BERITA TERKAIT: