Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Uang Beredar RI Tembus Rp8.888 Triliun pada Maret 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 25 April 2024, 16:57 WIB
Uang Beredar RI Tembus Rp8.888 Triliun pada Maret 2024
Ilustrasi/Net
rmol news logo Uang beredar (M2) di dalam negeri tembus di angka Rp8.888,4 triliun pada Maret 2024.

Angka tersebut tumbuh sebesar 7,2 persen secara tahunan (yoy), dengan laju pertumbuhan yang lebih tinggi dari capaian Februari 2024 lalu sebesar 5,3 persen yoy.

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono menyebut perkembangan tersebut terutama didorong oleh pertumbuhan uang beredar sempit (M1) sebesar 7,9 persen (yoy) dan uang kuasi sebesar 6,2 persen (yoy).

Selain itu, pertumbuhan M2 juga dipengaruhi oleh perkembangan penyaluran kredit dan tagihan bersih kepada pemerintah pusat.

"Penyaluran kredit pada Maret 2024 tumbuh sebesar 11,8 persen (yoy), meningkat dibandingkan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 11,0 persen (yoy)," kata Erwin dalam keterangan resmi, Kamis (25/4).

Sementara tagihan bersih kepada pemerintah pusat tumbuh sebesar 18,0 persen (yoy), setelah sempat terkontraksi sebesar 1,0 persen pada Februari 2024. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA