Dalam keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia pada Kamis (7/12) disebutkan bahwa YULE memborong saham MTLA sebanyak 90 juta lembar atau setara dengan 1,18 persen. Saat transaksi dilakukan, yaitu pada 28 November 2023, harga saham MTLA berada di level Rp400 per saham.
Dengan transaksi tersebut, kepemilikan saham Yulie Sekuritas Indonesia di saham MTLA sebanyak 471.186.561 atau setara 6,16 persen dari sebelumnya 381.186.561.
Manajemen YULE menyampaikan bahwa pembelian saham tersebut untuk berinvestasi dan investasi tersebut dilakukan secara tidak langsung dengan menggelontorkan dana senilai Rp36 miliar. YULE adalah perusahaan sekuritas, seperti broker, underwriter dan manajer investasi.
MILA membukukan laba bersih sebesar Rp301 miliar pada kuartal III 2023 atau naik 12 persen dibandingkan periode yang sama sebesar Rp269 miliar.
Pendapatan usaha MTLA pada kuartal tiga 2023 tercatat sebesar Rp 1,284 triliun atau tumbuh sebesar 29 persen dari tahun sebelumnya pada periode yang sama sebesar Rp995 miliar. Sementara nilai aset Perseroan pada akhir kuartal III tahun 2023 tercatat sebesar Rp6,9 triliun dan ekuitas Perseroan Rp 5,04 triliun.
BERITA TERKAIT: