Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pernah jadi Asisten Bill Gates, Steve Ballmer Dinobatkan sebagai Orang Terkaya Kelima Dunia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 01 November 2023, 10:15 WIB
Pernah jadi Asisten Bill Gates, Steve Ballmer Dinobatkan sebagai Orang Terkaya Kelima Dunia
Steve Ballmer/Net
rmol news logo Bloomberg baru saja merilis daftar terbaru peringkat orang terkaya di dunia, dan menempatkan Steve Anthony Ballmer, mantan asisten Bill Gates di Microsoft, sebagai orang terkaya kelima di dunia.

Ballmer memulai karirnya di Microsoft sebagai asisten presiden sekitar empat dekade lalu, meskipun perannya saat itu lebih sebagai manajer bisnis untuk pembuat perangkat lunak yang berkembang pesat.

Ayah dari tiga putera ini naik pangkat hingga akhirnya menjadi presiden dan kemudian CEO, menggantikan Gates yang saat ini tercatat sebagai orang terkaya nomor tiga di dunia.

Indeks Miliarder Bloomberg yang dirilis Selasa (31/10) mencatat kekayaan Ballmer diperkirakan meningkat sebesar 29 miliar dolar AS tahun ini menjadi sekitar 115 miliar dolar AS.

Ballmer kini lebih kaya daripada Larry Ellison (144 miliar dolar AS), Warren Buffet (111 miliar dolar AS), Mark Zuckerberg (108 miliar dolar AS), menurut indeks tersebut.

Ballmer bergabung dengan Microsoft pada tahun 1980 sebagai asisten presiden, meskipun pada kenyataannya ia lebih berperan sebagai manajer bisnis.

Awalnya ia menegosiasikan gaji pokok sebesar 50.000 dolar AS ditambah 10 persen dari pertumbuhan laba yang ia hasilkan. Ketika bagian labanya bertambah besar, ia setuju untuk menukarnya dengan saham ekuitas yang signifikan, menurut Forbes.

Saham Microsoft telah meroket sekitar 40 persen pada tahun 2023 saja, sebagian besar berkat peningkatan perubahan haluan yang dipicu oleh AI di sektor teknologi. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA