Bahkan, menurut Duta Besar RI Lutfi Rauf, kinerja perdagangan antara Indonesia dan Mesir meningkat hingga lebih dari 50 persen pada masa pandemi tahun 2021, jika dibandingkan tahun sebelumnya. Ia juga menyebut nilai perdagangan RI-Mesir dalam lima tahun terakhir mencapai lebih dari 1 miliar dolar AS.
"Eratnya hubungan historis Indonesia dan Mesir ini seyogyanya dapat menjadi modal dasar untuk mengembangkan kerja sama kedua negara, terutama di sektor Trade, Tourism, and Investment (TTI)," ucap Dubes Lutfi dalam Informal Business Gathering di Nubian Restaurant, Hotel Grand Nile Tower Kairo pada Senin (12/9).
Pertemuan tersebut digelar oleh Kedutaan Besar RI (KBRI) di Kairo untuk mempromosikan hubungan bisnis Indonesia dan Mesir, khususnya dalam perdagangan dan investasi.
Acara ini dihadiri oleh lebih dari 30 pengusaha top Mesir. Mereka merupakan pengusaha bidang pengolahan produk minyak sawit dan turunannya, rempah-rempah, biji kopi robusta, produk makanan dan minuman, peralatan elektronik rumah tangga, deterjen, produk kertas dan alat tulis kantor (ATK) dan produk potensial lainnya.
Pada kesempatan itu Dubes Lutfi secara khusus mengajak para pelaku usaha di kedua negara untuk hadir pada acara Trade Expo Indonesia (TEI) ke-38 yang akan diselenggarakan di ICE BSD, Tangerang, Banten pada 18-22 Oktober 2023 .
Selain TEI ke-38, Indonesia juga menggelar Pameran Halal Expo Indonesia (HEI) 2023 dan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2023 yang akan diselenggarakan bersamaan pada tanggal 25-29 Oktober 2023 di Jakarta Convention Center (JCC).
BERITA TERKAIT: