Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pecundangi Madrid 2-0, Liverpool Masih Kedinginan di Puncak

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 28 November 2024, 06:12 WIB
Pecundangi Madrid 2-0, Liverpool Masih Kedinginan di Puncak
Cody Gakpo merayakan gol kedua Liverpool ke gawang Real Madrid/Net
rmol news logo Performa apik Liverpool di Liga Champions masih berlanjut. Tak tanggung-tanggung, raksasa Spanyol Real Madrid ditumbangkan di Stadion Anfield dengan skor 2-0, Kamis dinihari WIB, 28 November 2024.

Jual beli serangan segera tercipta begitu wasit meniup peluit kick off. Tuan rumah yang mendapat dukungan puluhan ribu suporter tampil lebih menekan melalui berbagai sisi.

Namun, hingga babak pertama berjalan separuh waktu, belum ada peluang bersih yang didapat kedua tim.

Setelah melewati 30 menit, Liverpool makin menemukan ritme permainan mereka. Alhasil Madrid pun lebih banyak tertekan oleh keagresifan skuad besutan Arne Slot.

Beruntung bagi Madrid, tak ada gol yang mampu dicetak Liverpool. Babak pertama pun tuntas 0-0.

Toh, bagi Liverpool, gol hanya masalah waktu. Dan itu dibuktikan saat laga memasuki menit 52 saat tembakan menyilang Alexis Mac Allister gagal dibendung Thibaut Courtois.

Hana 1 menit kemudian, Mac Allister nyaris memperbesar keunggulan The Reds, andai bola tembakannya tak melebar dari target.

Madrid memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-60 ketika mendapat hadiah penalti setelah Lucas Vazquez dilanggar Andy Robertson. Sayang, tendangan Kylian Mbappe yang maju sebagai eksekutor mampu ditepis Caoimhin Kelleher.

Liverpool juga mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-69, usai Mohamed Salah dilanggar Ferland Mendy. Salah yang maju sebagai eksekutor bernasib sama dengan Mbappe. Bola tembakannya melebar meski Courtois sudah salah arah.

Kegagalan Salah justru membuat skuad The Reds makin bernafsu memperbesar keunggulan. Hasilnya diraih pada menit ke-77. Gakpo yang masuk sebagai pengganti sukses mencetak gol lewat sundulan.

Gol Gakpo sekaligus menjadi penutup laga Liverpool menang 2-0.

Liverpool pun makin kokoh puncak klasemen dengan 15 poin, yang selalu menang dalam 5 laga. Sementara Real Madrid berkutat di posisi ke-24 dengan 6 poin.

Liverpool 2-0 Real Madrid
(Mac Allister 52', Gakpo 77')

Liverpool: Kelleher; Bradley, Konate, Van Dijk, Robertson; Mac Allister, Gravenberch; Salah, Jones, Luis Díaz; Darwin Nunez.

Real Madrid: Courtois, Valverde, Asencio, Ruediger, Mendy, Modric, Camavinga, Bellingham, Guler, Diaz, Mbappe. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA