Pertama, Marc Klok masih menjalani hukuman kartu merah. Lalu striker David Da Silva masih menepi karena sakit, dan Dimas Drajad baru saja kembali usai menjalankan tugas membela Timnas Indonesia.
"David dia sakit hari ini, dia melakukan pemeriksaan darah karena dia mengalami infeksi pada pertandingan sebelumnya. Itu kenapa dia tidak ada di sini sekarang. Dimas Drajad baru tiba jam 11 malam, ia juga tidak ikut di latihan (resmi)," ucap pelatih Persib, Bojan Hodak, dikutip laman resmi Liga 1, Jumat, 18 Oktober 2024.
Selain itu, meski berstatus juara bertahan, Persib kehilangan beberapa pemain. Inilah yang membuat Bojan Hodak menyebut tim asuhannya tidak lagi sama.
Sementara Persebaya dinilai sudah lebih kuat seiring kehadiran pemain andal seperti Malik Risaldi, Francisco Rivera, dan Mohammed Rashid.
"Pertandingan yang berat, mereka adalah pemuncak klasemen dan jauh lebih kuat dari musim lalu. Sedangkan bagi kami, kami kehilangan banyak pemain dari musim lalu, mungkin sampai enam pemain. Jadi ini tim yang berbeda," tandas pelatih asal Kroasia itu.
BERITA TERKAIT: