Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bey Machmudin Minta Bobotoh Jaga Ketertiban Sambut Kedatangan Persib

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Sabtu, 01 Juni 2024, 03:19 WIB
Bey Machmudin Minta Bobotoh Jaga Ketertiban Sambut Kedatangan Persib
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin/Net
rmol news logo Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengucapkan selamat atas keberhasilan Persib Bandung yang berhasil keluar sebagai Juara BRI Liga Satu 2023/2024.

"Juara yang ketiga untuk liga dan kita sampaikan selamat kepada Persib dan juga seluruh masyarakat Jawa Barat atas pencapaian ini," kata Bey usai nonton bareng di halaman Gedung Sate, Kota Bandung Bandung dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (31/5).

Bey menilai, kemenangan Persib atas Madura United di leg 2 Championship Series Liga 1 2023/2024 merupakan kemenangan sempurna. Pasalnya saat di leg pertama Persib juga berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-0.

"Dan saya kira malam ini luar biasa. Setelah kita menang. Persib menang 3-0 di Jalak Harupat, ini menang lagi 3-1. Jadi suatu pencapaian luar biasa dan ya boleh dibilang kemenangan yang sempurna," ungkap dia.

Selain itu, Bey mengapresiasi kepada masyarakat dan Bobotoh yang telah hadir di acara nobar dapat menjaga ketertiban.

"Terima kasih Bobotoh sudah tertib nontonnya," ungkapnya

Dirinya juga berharap kepada Bobotoh yang akan menyambut kedatangan Persib besok agar tetap menjaga ketertiban kota Bandung.

"Jadi ya, pertama kalau ada ambulans beri jalan untuk ambulans dan juga kalau bisa masih beri jalan sedikit lah untuk masyarakat lain dan yang paling penting sudah tertib," jelas dia.

Tak hanya itu, Bey juga meminta maaf kepada wisatawan yang sedang berkunjung ke Bandung, apabila besok terjebak macet di beberapa titik kota Bandung.

"Iya, jadi kalau kali ini kami atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Barat meminta maaf kepada para pengunjung Bandung. Karena ini tidak bisa ditahan, animo masyarakat untuk menyambut Persib karena 10 tahun menanti juara," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA