Yofan dilepas sebagai bentuk penyegaran di posisi penjaga gawang PSIS untuk kompetisi mendatang.
"Hari ini kami umumkan bahwa PSIS melepas Yofan. Hal ini berdasarkan evaluasi oleh tim pelatih sebagai bentuk penyegaran untuk menyongsong kompetisi musim depan," kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi, dikutip
Kantor Berita RMOLJateng, Senin (24/4).
Yoyok menyampaikan, manajemen PSIS juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi Yofan selama membela PSIS dari level Elite Pro Academy (EPA).
"Terima kasih atas pengabdian dan dedikasi Yofan selama ini. Sukses di karir sepak bolanya dan kebetulan Yofan bagian dari anggota TNI AU juga sukses untuk karirnya di militer," tandasnya.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: