Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bikin Partai Susah, Cak Imin Ceritakan Pengalaman Ikut Dirikan PKB

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Minggu, 08 September 2024, 22:21 WIB
Bikin Partai Susah, Cak Imin Ceritakan Pengalaman Ikut Dirikan PKB
Muhaimin Iskandar/Ist
rmol news logo Mendirikan partai politik di Indonesia bukanlah hal yang mudah. Lebih baik bergabung  dan mengembangkan parpol yang sudah ada sekarang.

Saran ini disampaikan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, menanggapi rencana Anies Baswedan membentuk partai politik baru usai gagal maju Pilkada Jakarta.

"Aku punya pengalaman terlibat sejak konsep pendirian PKB dalam tim asistensi, menjadi bagian dari deklarator sampai menjaga keutuhan partai hingga hari ini," kata Cak Imin lewat akun X miliknya, Minggu (8/9).

Pengakuan Cak Imin, Ia menyaksikan banyak teman yang mendirikan partai baru, namun tak semuanya bisa bertahan. Hal ini membuatnya semakin bersyukur PKB tetap kuat dan eksis hingga hari ini.

"Melihat pengalaman teman-teman yang bikin partai baru beserta seluk beluknya tentu saya bersyukur PKB bisa kuat hingga hari ini," tandas keponakan Presiden ke-4 Abdurahman Wahid itu.

PKB yang didirikan pada 1998 kini menjadi salah satu partai besar di Indonesia, dengan dukungan kuat dari kalangan Nahdlatul Ulama (NU) dan masyarakat luas.

PKB mencatatkan kenaikan suara yang signifikan dalam hasil pemilihan legislatif 2024. Partai berlambang bola dunia ini menempati posisi keempat parpol yang lolos parlemen Senayan dengan memperoleh 16.115.655 suara atau 10,62 persen.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA