Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polda Jabar Tutup Aktivitas Tambang Ilegal PT Kali Duren

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Rabu, 25 Januari 2023, 02:53 WIB
Polda Jabar Tutup Aktivitas Tambang Ilegal PT Kali Duren
Aktivitas pertambangan/Net
rmol news logo Polda Jawa Barat (Jabar) telah melakukan penindakan terhadap aktivitas pertambangan tanpa izin alias ilegal di wilayah Sukabumi.

Kanit II Subdit IV Polda Jawa Barat, AKP Carles mengatakan, kegiatan tambang ilegal sering menjadi masalah di masyarakat terkait dengan persoalan lingkungan.

"Kalau di Kabupaten Sukabumi, memang sudah ada beberapa yang sudah dilakukan tindakan hukum oleh Polda Jawa Barat,” ujar Carles kepada wartawan, Selasa (24/1).

Sepanjang tahun 2022 saja, kata Charles, ada beberapa kasus yang dilaporkan terkait aktivitas tambang emas ilegal, salah satunya dari PT Kali Duren di wilayah Perkebunan Kecamatan Simpenan, yang saat ini perkaranya sudah naik menjadi penyidikan dan sedang ditangani oleh Polda Jawa Barat.

"Kini aktivitas pertambangannya, sudah tidak beroperasi atau sudah ditutup oleh petugas gabungan, karena mereka melakukan pertambangan tanpa izin dan itu dilarang sesuai dengan Pasal 158 UU 3/2020 Tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara," ujar Carles.

Sementara itu, Kepala Dinas ESDM Jawa Barat, Ai Saadiyah Dwidaningsih membenarkan adanya beberapa pengusaha tambang emas yang berada di wilayah Kecamatan Simpenan yang melakukan aktivitas tambangnya tanpa memiliki izin pertambangan.

"Itu perkaranya sedang ditangani oleh Polda Jawa Barat dan sudah masuk pada tahap lidik di Polda Jawa Barat. Kita juga dari Dinas ESDM Jabar sudah dimintai keterangan ahli oleh Polda Jawa Barat untuk proses pemeriksaannya," ujar Ai. rmol news logo article


EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA