Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Perlu Diusut, Ace Hasan: Timbunan Bantuan Sosial di Depok Sangat Mencurigakan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 02 Agustus 2022, 00:47 WIB
Perlu Diusut, Ace Hasan: Timbunan Bantuan Sosial di Depok Sangat Mencurigakan
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily/RMOL
rmol news logo Temuan paket bantuan sosial dari Presiden Joko Widodo yang ditimbun di sebuah lahan kosong di kawasan Depok, Jawa Barat, tidak boleh dipandang sebagai hal yang biasa-biasa saja.

Nyatanya, rasa heran pada temuan timbunan bantuan sosial tidak hanya diungkapkan masyarakat. Tetapi, juga Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily.

"Saya kira sangat mencurigakan dengan adanya timbunan bantuan sosial tersebut dalam jumlah yang sangat besar," ujar Ace Hasan kepada wartawan, Senin (1/8).

Pasalnya, kata Ace, bantuan itu adalah kebutuhan pokok yang sangat dibutuhkan masyarakat di tengah dampak ekonomi pandemi Covid-19.

"Apalagi timbunan bantuan Sosial itu berupa beras dan kebutuhan pokok lainnya yang sangat dibutuhkan warga yang terdampak Covid-19," terangnya.

Lanjut legislator Partai Golkar ini, kalaupun kemudian ada pihak yang menyatakan bahwa bantuan sosial itu telah kadaluwarsa atau rusak, itu pun juga perlu dipertanyakan.

"Berarti bantuan Sosial itu tidak dapat didistribusikan kepada warga yang berhak untuk menerimanya," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA