“Mereka sudah masuk ke titik masing-masing terutama di 11 kawasan yang dilakukan penutupan dari pukul 22.00 sampai 04.00 (dini hari),†terang Sambodo kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jumat (31/12).
Dari jumlah tersebut, Sambodo menyampaikan bahwa, terdapat tim gabungan TNI-Polri yang akan mobile menyisir satu persatu tempat-tempat fasilitas umum, termasuk kafe dan restoran.
“Untuk memastikan bahwa jam 22.00 mereka sudah close bill sudah beres-beres dan last order pukul 22.00 sudah bayar sehingga diharapkan pukul 23.00 semua lokasi-lokasi tersebut sudah sepi dari pengunjung,†tandas Sambodo.
Disamping, Sambodo menekankan, TNI-Polri memastikan seluruh kawasan di DKI Jakarta yang dijadikan publik space sepi dari kerumunan orang. Dengan begitu, lanjutnya, tidak ada perayaan saat malam pergantian tahun.
“Itu sebabnya namanya crowd free night bukan car free night, karena pejalan kaki dan pesepda gak boleh melintas juga,†pungkas Sambodo.
BERITA TERKAIT: