Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Adik Mbak Mega: Coba Bandingkan Nenek Asyani dengan Jenderal BG

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Selasa, 17 Maret 2015, 13:39 WIB
Adik Mbak Mega: Coba Bandingkan Nenek Asyani dengan Jenderal BG
Nenek Asyani
rmol news logo Penegakam hukum di Indonesia sungguh memprihatinkan. Prinsip persamaan di depan hukum, hanya slogan semata. Hukum hanya menjerat orang-orang lemah.
 
"Hebat luar biasa hukum dan penegak hukum di Indonesia," ungkap tokoh senior Rachmawati Soekarnoputri dengan nada miris siang ini.

Sebab, sebelumnya Indonesia dikejutkan dengan kasus hukum yang menjerat Nenek Minah (55) atas kasus pencurian 3 buah kakao milik perkebunan milik PT Rumpun Sari Antan (RSA) 2009 lalu, meski pada akhirnya divonis bebas.

Saat ini, Nenek Asyani yang dituduh mencuri tujuh batang pohon jati juga harus berhadapan dengan hukum. Saat ini penahanan nenek asal Situbondo tersebut ditangguhkan.

"Tragis nenek-nenek kaum miskin Minah dann Asiyani dituduh curi kakao dan tujuh batang kayu jati sampai harus dipenjara oleh pengadilan," ungkap adik kandung Megawati Soekarnoputri ini.

Hal ini berbeda dengan orang-orang besar. Semua cara dilakukan sehingga tak bisa menyentuhnya. Misalnya, Komjen Budi Gunawan yang telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Bandingkan yang punya rekening gendut dan aset berlimpah dari Praperadilan, Kejagung sampai Jokowi ramai-ramai turun tangan membela koruptor," tegasnya.

"Nauzubillah min zalik! Bumi dan langit antara nenek-nenek miskin dengan BG yang berkantong tebal perlakuan penegak hukum dan hukum di negeri ini. Ternyata hukum hanya untuk si miskin. Si kaya tidak tersentuh oleh hukum. Dimana keadilan?" katanya mempertanyakan.

KPK memang telah melimpahkan kasus yang menjerat Komjen Budi Gunawan ke Kejaksaan setelah praperadilan yang ia ajukan dikabulkan PN Jakarta Selatan. Meski, banyak pihak yang menilai, penetapan tersangka tidak masuk objek praperadilan. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA