Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KONGRES PAN

Hatta Rajasa: Sangat Demokratis, Tidak Ada Istilah Tidak Legowo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Senin, 02 Maret 2015, 00:48 WIB
Hatta Rajasa: Sangat Demokratis, Tidak Ada Istilah Tidak Legowo
rmol news logo Hatta Rajasa kalah tipis atas rivalnya. Meski hanya terpaut enam suara, calon ketua umum incumbent legowo dan menerima keunggulan Zulkifli Hasan.

"Buat saya ini adalah hasil yang baik, sangat demokratis. Tidak ada istilah tidak legowo. Saya berterima kasih kepada kawan-kawan yang sudah mendukung," jelas Hatta dalam jumpa pers di arena Kongres di Nusa Dua Bali, Minggu malam (1/3).

Karena itu, dia langsung mengucapkan selamat kepada Zulkifli Hasan. "Saya memberikan selamat kepada Saudara Zulkifli Hasan untuk memimpin partai kedepan," ucapnya.

Dia berharap, di bawah kepemimpinan Ketua MPR RI tersebut, PAN akan menjadi lebih baik. "Amanat kongres ada. Itu nanti jadi tugas DPP PAN yang baru dan memenangkan partai ini di 2019," kata Hatta.

Tak hanya itu, dia mengimbau kepada seluruh kader PAN untuk bersatu kembali. "Dan tidak ada sedih berkepanjangan. Besok kita bekerja lagi," ucap mantan Menko Perekonomian tersebut.

Hatta sudah memberikan ucapan selamat beberapa saat sebelumnya. Bahkan, sebelum penghitungan suara selesai, Hatta tampak cipika-cipiki dengan Zulhas yang memang duduk bersebelahan. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA