Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jangan Mimpi Mengubah Takdir

 OLEH: <a href='https://rmol.id/about/adhie-m-massardi-5'>ADHIE M. MASSARDI</a>
OLEH: ADHIE M. MASSARDI
  • Selasa, 22 Juli 2014, 14:17 WIB
<i>Jangan Mimpi Mengubah Takdir</i>
DENGAN pengetahuan yang dilandasi iman
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa
kita bisa ikhtiar mengubah nasib
dari kemiskinan menuju kesejahteraan
dari kebodohan menuju kecerdasan
 
Tapi jangan kalian bermimpi mengubah takdir
karena sesungguhnya takdir itu batasnya akhir
 
Maka ketika Ibu Pertiwi menjadi tanah air kita
sedang kebanyakan dari mereka menyebutnya “fatherland”
sesungguhnya itulah takdir agar kita hidup harmoni
dalam keluarga besar meskipun berbeda “bani" dan darah keturunannya
 
Maka jangan kemudian panik
bila terjadi perdarahan secara periodik
karena itulah takdir Ibu Pertiwi
itulah proses fisiogis pembersihkan alat reproduksi
yang menjadi ketetapan-Nya kecuali sudah menopause
 
Maka adalah sunnatullah bila terjadi perdarahan
pada setiap proses persalinan
lahirnya generasi baru dari rahim Ibu Pertiwi
itulah takdir yang tak mungkin bisa diubah
 
Tugas kita anak-anaknya
berjuang mengubah nasib Ibu Pertiwi
menjadi lebih baik dan lebih baik lagi
itulah takdir para patriot
 
AMM 22:07:16[***]

Penulis adalah inisiator Gerakan Masyarakat Sipil untuk Pemilu Bersih.
 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA