Untuk hari ini (Rabu, 28/5), saksi yang akan digarap dalam kasus itu adalah‎ Kepala Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kementerian ESDM, Parlaungan Simatupang.
"Dia akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka WK," kata Kabag Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi.
Belum diketahui secara pasti apakah Parlaungan sudah tiba memenuhi panggilan KPK. Yang pasti, dia dijadwalkan menjalani pemeriksaan sekitar pukul 10.00 WIB tadi.
Selain diduga korupsi, Waryono juga sudah ditetapkan sebagai tersangka penerimaan suap di lingkungan Kementerian ESDM. Kasusnya merupakan pengembangan dari perkara suap SKK Migas yang sudah menjerat Rudi Rubiandini.
[zul]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: