Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

HUT Ke-65, Ormas MKGR Komitmen Gotong-Royong Kawal Prabowo-Gibran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 03 Januari 2025, 19:57 WIB
HUT Ke-65, Ormas MKGR Komitmen Gotong-Royong Kawal Prabowo-Gibran
Ketua Umum Ormas MKGR Adies Kadir memimpin acara Upacara dan Ziarah Ormas MKGR ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, di Jakarta, Jumat 3 Januari 2025/Ist
rmol news logo Ulang tahun ke-65 di awal tahun 2025 menjadi semangat penuh optimisme Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) untuk lebih berkontribusi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pesan itu disampaikan Ketua Umum Ormas MKGR Adies Kadir dalam peringatan HUT Ke-65 Ormas MKGR yang berdiri pada 3 Januari 1960.

Ormas MKGR sebagai salah satu ormas pendiri Partai Golkar juga sebagai garda terdepan mengawal seluruh kebijakan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Dalam perayaan tahun ini, Adies Kadir memimpin acara Upacara dan Ziarah Ormas MKGR ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, di Jakarta, Jumat  3 Januari 2025.

"Ormas MKGR akan terus bekerja bergotong-royong serta solid bersama Partai Golkar dalam mengawal dan mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran," ujar Adies.

Dalam acara upacara dan ziarah ke TMP Kalibata, Adies Kadir didampingi, Ketua Dewan Pakar Ormas MKGR, M Azwir Dainy Tara, Sekretaris Jenderal Ormas MKGR Ilham Permana, serta pengurus inti lainnya.

Adies Kadir yang juga Wakil Ketua DPR RI berharap momentum perayaan tahun baru 2025 yang bertepatan dengan HUT Ke-65 Ormas MKGR, bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar dan semakin sejahtera. 

"Harapan terbesar dari Ormas MKGR di tahun 2025 yang kebetulan masih dalam suasana tahun baru ini tentunya katanya berharap bangsa dan negara Indonesia menjadi bangsa besar yang masyarakatnya sejahtera," katanya.

Peringatan HUT Ke-65 Ormas MKGR diawali dengan ziarah ke TMP Kalibata. Hal ini dilakukan untuk mendoakan dan memberi penghormatan kepada arwah para tokoh-tokoh bangsa serta tokoh pendiri MKGR. 

Adies Kadir menekankan bahwa ziarah ini tidak hanya menjadi momen untuk menghormati para pahlawan, tetapi juga sebagai pengingat agar semangat perjuangan mereka tetap hidup dalam setiap langkah Ormas MKGR. 

“Ziarah ini adalah cara kami untuk mengingat perjuangan mereka. Kami ingin meneruskan visi mereka untuk mewujudkan masyarakat yang adil, makmur, dan menjadikan Indonesia sebagai bangsa besar,” pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA