Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bersama Kodim Merauke, Bulog Salurkan Bantuan di Distrik Ilwayab

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Minggu, 27 Oktober 2024, 22:29 WIB
Bersama Kodim Merauke, Bulog Salurkan Bantuan di Distrik Ilwayab
Perum Bulog berkolaborasi dengan Kodim 1707/Merauke pada Distrik Ilwayab Kabupaten Merauke menyalurkan bantuan komoditi beras/Ist
rmol news logo Perum Bulog berkolaborasi dengan Kodim 1707/Merauke pada Distrik Ilwayab Kabupaten Merauke menyalurkan bantuan komoditi beras untuk masyarakat di kampung-kampung.

Bantuan sosial melalui program Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Bulog Peduli Aksi Berbagi digelar di Kampung Wokegel, Kampung Uli-uli, Kampung Wanam dan Kampung Bibikem.

Wakil Direktur Utama Perum Bulog, Mayjen TNI (Purn) Marga Taufiq mengatakan bahwa Program ini merupakan perpanjangan tangan dari Kementerian BUMN melalui Perum Bulog dengan Program TJSL BulogPeduli Aksi Berbagi berupa penyaluran komoditi beras sebanyak 10 ton.

Pada kesempatan itu, Karennu selaku Pemimpin Cabang Bulog Merauke mengatakan bahwa kegiatan tidak akan berjalan lancar tanpa adanya koordinasi yang apik dengan stakeholders setempat terutama Kodim 1707 Merauke.

"Karena menuju ke Distrik Ilwayab harus menggunakan jalur perairan dengan waktu yang cukup lama maka kesesuaian waktu muat, angkut dan penyaluran harus benar-benar dikoordinasikan dengan baik," ujar Karennu dalam keterangannya, Minggu, 27 Oktober 2024.

Bantuan disalurkan bekerja sama dengan Komandan Kodim 1707/Merauke Letkol Inf Johny Nofriady melalui Danramil 1707-04/Kimaam, Lettu Abdullah Latupono langsung kepada penerima bantuan.

"Semoga kerjasama TNI dan Bulog selalu memberikan dampak yang baik bagi masyarakat yang membutuhkan," kata Lettu Abdullah.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA