Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lebih Ideal Anies Bikin Ormas Dulu sebelum Parpol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Minggu, 15 September 2024, 07:51 WIB
Lebih Ideal Anies Bikin Ormas Dulu sebelum Parpol
Gubernur DKI Jakarta 2017-2022 Anies Baswedan/Ist
rmol news logo Gubernur DKI Jakarta 2017-2022 Anies Baswedan lebih ideal membentuk ormas lebih dahulu sebelum mendeklarasikan partai politik (parpol).

Demikian disampaikan Presidium Alumni Kampus Seluruh Indonesia (AKSI) Juju Purwantoro yang dikutip Minggu (15/9).
 
“Saya cenderung untuk (mendukung membuat) ormas. Idealnya itu ormas. Kenapa? Ormas itu kan secara formal tidak memerlukan tingkatan-tingkatan organisasi sampai seluruh Indonesia,” kata Juju.

Menurut Juju, setelah proses pembentukan ormas rampung, Anies bisa beralih membentuk partai politik, karena hal itu lebih mudah dilakukan.

Juju menilai bahwa Anies saat ini memiliki modal besar untuk membuat partai politik. Salah satunya karena pendukung di Indonesia cukup tinggi. Itu terlihat saat Pilpres 2024 lalu.

“Saya optimis (Anies Baswedan) masih memungkinkan (untuk membentuk partai politik). Saya yakin suara yang didapat oleh Pak Anies (di Pilpres 2024) itu masih cukup solid,” kata Juju.

Selain itu, untuk menjaga eksistensi, Juju berharap Anies rajin ke lapangan menemui masyarakat dan relawan.


“Artinya kalau beliau tetap konsolidasi, tetap datang, merangkul (para relawan), kesolidan itu tetap akan terjaga,” demikian Juju. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA