Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menag Yaqut Bilang Kehadiran Paus Fransiskus di Indonesia Bawa Pesan Perdamaian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 02 September 2024, 20:32 WIB
Menag Yaqut Bilang Kehadiran Paus Fransiskus di Indonesia Bawa Pesan Perdamaian
Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas/RMOL
rmol news logo Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas merasa senang dan bahagia atas kedatangan pemimpin gereja katholik dunia Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024 ini. 

“Saya tentu senang, saya bahagia paus akan hadir besok insyaallah jam 11 landing ini menunjukkan hubungan erat Indonesia dan Vatikan. Kenapa begitu? Karena tidak semua negara pernah dikunjungi oleh Bapak Paus,” kata Menag Yaqut di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (2/9).

Menag Yaqut menuturkan bahwa kehadiran Paus Fransiskus ke Indonesia membawa pesan penting soal perbedaan.

“Ada pesan yang ingin disampaikan. Perbedaan itu biasa saja gitu. Jadi tidak ada yang perlu dipersoalkan dengan perbedaan,” katanya.

Menurutnya, Paus Fransiskus memberikan cerminan dan pesan kebersamaan antara perbedaan yang ada di muka bumi khususnya di Indonesia. 

“Kenapa datangnya ke Indonesia yang sangat mudir religi gitu, agamanya banyak gitu. Saya kira ada pesan perdamaian yang akan disampaikan oleh Paus,” tutupnya.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA