Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Karangan Bunga Banjiri DPRD DKI Jelang Pelantikan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Senin, 26 Agustus 2024, 08:00 WIB
Karangan Bunga Banjiri DPRD DKI Jelang Pelantikan
Karangan bunga memenuhi halaman Gedung DPRD DKI Jakarta/Ist
rmol news logo Karangan bunga ucapan selamat terlihat membanjiri kawasan Gedung DPRD DKI Jakarta di Jalan Kebon Sirih, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (26/8).

Diketahui hari ini sebanyak 106 anggota DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029 akan melakukan pengucapan sumpah dan janji di ruang paripurna.

Salah seorang petugas Pengamanan Dalam DPRD DKI Jakarta, Sigit mengatakan, karangan bunga tersebut sudah mulai berdatangan sejak Minggu (25/8).

"Semoga acara pelantikan hari ini dapat berjalan lancar, tertib, dan aman. Kami akan ikut memastikan kenyamanan semua yang datang," kata Sigit kepada wartawan.

Selain mengucap sumpah dan janji, dalam rapat paripurna ini juga akan dilakukan penyerahan palu dan buku memoar kepada pimpinan sementara.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA