Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pilkada Jakarta 2024

Berpeluang Duet dengan Jusuf Hamka, Begini Respons Anies

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 31 Juli 2024, 17:37 WIB
Berpeluang Duet dengan Jusuf Hamka, Begini Respons Anies
Bakal Calon Gubernur Jakarta, Anies Baswedan/RMOL
rmol news logo Bakal Calon Gubernur Jakarta, Anies Baswedan, tampaknya tak terlalu mempermasalahkan akan berduet dengan siapa dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta mendatang. Termasuk kemungkinan berduet dengan pengusaha Jusuf Hamka alias Babah Alun.

"Pak Jusuf Hamka atau Babah Alun itu adalah teman lama. Ketika saya bertugas di Jakarta, beliau juga banyak melakukan kegiatan di Jakarta," kata Anies usai mengisi acara bimbingan teknis (bimtek) untuk anggota DPRD terpilih dari Partai Perindo di Jakarta Concert Hall, Inews Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (31/7).

Anies lebih menekankan pentingnya komunikasi yang alami dan mengalir. Serta menunggu waktu yang tepat untuk memutuskan langkah selanjutnya terkait pemilihan Gubernur Jakarta. 

Bagaimanapun, sebagai dua sosok yang sudah lama berkolaborasi dalam berbagai kegiatan di Jakarta, duet ini berpotensi menarik perhatian publik.

"Jadi, biarkan komunikasinya mengalir terus, natural saja. Nanti pada waktunya baru kita lihat, mana yang pas untuk diusung bersama-sama," kata Anies.

Di sisi lain, Jusuf Hamka mengaku siap diduetkan dengan siapa saja dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta. Termasuk dengan petahana Anies Baswedan. 

"Saya siap asal partainya setuju. Sebab saya juga sahabatan sama Pak Anies. Saya juga sahabat baik sama Pak Ahok (Basuki Tjahaja Purnama)," ujar Jusuf Hamka, Jumat (26/7). rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA