Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Jangan Tambah Beban Rakyat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 22 Juli 2024, 17:47 WIB
Pimpinan MPR Minta Pemerintah Jangan Tambah Beban Rakyat
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid di Gedung Nusantara V, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (22/7)/RMOL
rmol news logo Pemerintah diminta untuk tidak membuat kebijakan yang membebani rakyat. Salah satunya seperti kebijakan kewajiban asuransi kendaraan bermotor.

Menurut Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid, bahwa kebijakan kendaraan bermotor wajib asuransi sama seperti Tapera.

"Ya kalau menurut saya ini masih menjadi masalah Tapera ya kemudian muncul hal-hal yang seolah-olah dipikirkan akan ada maslahatnya tapi ternyata menambah beban bagi masyarakat. Saya kira sejenis dengan ini," kata Hidayat Nur Wahid di Gedung Nusantara V, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (22/7).

Legislator dari Fraksi PKS ini berpendapat pemerintah seharusnya tidak perlu membuat kebijakan yang nyeleneh.

"Sebaiknya memang sudahlah ini pemerintah di akhir masa jabatannya justru membuat kebijakan yang membuat lega masyarakat gitu," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA