Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jalankan Instruksi Jokowi, Kota Tidore Kepulauan Masuk Nominasi TPID

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 15 Juni 2024, 17:51 WIB
Jalankan Instruksi Jokowi, Kota Tidore Kepulauan Masuk Nominasi TPID
Wali Kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim/Net
rmol news logo Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian memberikan penghargaan atas kepada Kota Tidore Kepulauan sebagai top 3 Nominasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten/Kota Berprestasi untuk Kawasan Nusa Tenggara-Maluku-Papua (Nusamapua) Tahun 2024.

Penghargaan tersebut diberikan kepada TPID Kota Tidore Kepulauan bersamaan dengan hadirnya Wali Kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2024 yang dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta.

Ali Ibrahim menyampaikan penghargaan itu merupakan buah instruksi langsung Presiden Joko Widodo untuk terus melakukan pemantauan harga komoditas pangan yang ada di Kota Tidore.

“Atas instruksi tersebut, saya dan TIPD turun langsung ke lapangan dan mengecek harga-harga kebutuhan pangan. Jangan sampai kebutuhan pokok naik,” kata Ali dalam keterangan tertulis, Sabtu (15/6).

Dengan adanya prestasi ini, Ali yang merupakan Wali Kota Tidore Kepulauan dua periode bakal terus meningkatkan kinerjanya.

"Terus semangat dan tingkatkan kinerja, kita menjaga keseimbangan, jangan sampai terjadi gejolak harga yang disebabkan oleh berbagai kendala seperti cuaca,” kata Ali.

Senada dengan Ali, Sekretaris TPID Kota Tidore Kepulauan Nurlaila Yasin menyambut baik penghargaan tersebut, dan berjanji akan terus menggenjot kinerja serta inovasi dan kolaborasi dengan semua stakeholder untuk mengendalikan inflasi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA