Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mahfud Semangati Bahlil Cari Terus Investor Asing Buat IKN

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Rabu, 12 Juni 2024, 16:17 WIB
Mahfud Semangati Bahlil Cari Terus Investor Asing Buat IKN
Mahfud MD/Net
rmol news logo Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengakui belum ada investor asing yang menanamkan modalnya di Ibukota Negara (IKN) Nusantara.

Hal itu disampaikan Bahlil saat rapat kerja bersama Komisi VI DPR RI membahas RKP dan RKA Kementerian Investasi di Gedung Nusantara I, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6).

Menurut Bahlil, investor baru akan masuk setelah upacara 17 Agustus mendatang.

“Investor yang masuk ke IKN sekarang pada tahap pertama, itu adalah investasi PMDN (Penanaman Modal Dalam Negeri), belum ada PMA (Penanaman Modal Asing),” kata Bahlil.

Praktis apa yang disampaikan Bahlil dinilai sangat bertolak belakang dengan yang disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Beberapa kali, Jokowi mendengungkan bahwa IKN begitu diminati oleh investor asing.

Hal itu menjadi perhatian mantan Menko Polhukam sekaligus Cawapres 2024, Mahfud MD. Melihat penjelasan Bahlil di DPR, Mahfud lantas menyemangati untuk terus mencari investor asing.  

“Oooh, sampai saat ini belum ada ya? Cari terus, Mas Bahlil,” seloroh Mahfud dalam akun media X pribadinya, Rabu (12/6).

Dia menegaskan bahwa janji akan mendatangkan investor asing ke IKN usai 17 Agustus itu perlu deadline yang jelas.  

“Setelah 17 Agustus itu perlu jelas deadline-nya. Bisa 6 bulan lagi, bisa 2 tahun lagi, bahkan bisa entah sampai kapan,” pungkas Mahfud. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA