Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Airlangga Ketum Lagi, Bamsoet: Golkar Ada Pertarungan Sengit, Kemudian Aklamasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 07 Mei 2024, 13:33 WIB
Airlangga Ketum Lagi, Bamsoet: Golkar Ada Pertarungan Sengit, Kemudian Aklamasi
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo/RMOL
rmol news logo Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo alias Bamsoet merespons santai mencuatnya isu agar Airlangga Hartarto menang aklamasi sebagai Ketua Umum Golkar pada Munas di Desember 2024 nanti.

Bamsoet menyebut, dorongan aklamasi itu pada akhirnya akan bergantung pada dinamika internal partai berlambang pohon beringin.

"Di Golkar itu yang pernah kita alami pernah ada pertarungan yang sengit, ada kemudian aklamasi, tergantung dinamika politik di internal partai Golkar dalam mendekati Munas," kata Bamsoet kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/5).

Ketua MPR RI itu menegaskan bahwa politik itu dinamis. Bamsoet lantas berkelakar bahwa semua yang terjadi dalam politik tergantung pada tikungan terakhir.

"Di politik tidak bisa disimpulkan A yang di permukaan itulah A. Di Politik itu dinamis. Tergantung tikungan terakhir," tandasnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto yakin dirinya akan menang secara aklamasi dalam pemilihan Ketua Umum Golkar selanjutnya pada Musyawarah Nasional (Munas) Desember mendatang.

Hal itu disampaikan Airlangga usai menerima dukungan dari organisasi sayap Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) di Double Tree By Hilton, Jakarta Pusat, Selasa, (16/4).

"Insya Allah (aklamasi)," kata Airlangga.

Airlangga yakin akan menang secara aklamasi karena hampir semua unsur Partai Golkar yang memiliki hak suara pada Munas nanti telah memberikan dukungan.

Di antaranya dua organisasi yang mendirikan Partai Golkar yakni Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) dan PPK Kosgoro 1957 yang telah mendeklarasikan dukungan kepada Airlangga untuk memimpin Golkar di periode ketiga nanti.

Selain itu organisasi masyarakat (ormas) yang didirikan Golkar yakni Majelis Dakwah Islamiyah (MDI), Himpunan Wanita Karya (HWK) dan Pengajian Al Hidayah juga telah mendeklarasikan dukungan.

Kemudian menurut Airlangga seluruh DPD 1 satu dan DPD 2 Golkar juga telah menyatakan dukungan kepadanya. Konsolidasi dukungan pengurus daerah provinsi dan kabupaten atau kota telah selesai dilakukan.

"Bukan sudah berjalan, (tapi) sudah selesai," katanya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA