Namun, menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku tidak hanya dirinya yang bakal mendapatkan tiket Cagub Sumut dari Partai Golkar. Menurut dia ada beberapa kader Golkar lainnya yang juga didorong untuk maju.
“Apanya? Kan untuk semuanya ada di sini, dari Sumut saya rasakan untuk cagub. Dari Sumut kan nggak cuma saya sendiri,” ungkap Bobby kepada wartawan di kantor DPP Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat pada Sabtu (6/4).
“Yang dari Golkar yang saya lihat ada 2 ya, Bang Ijek (Musa Rajekshah) sama saya yang diundang,” imbuhnya.
Lebih jauh, Bobby mengaku bakal mengikuti arahan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengenai Cagub Sumut yang akan mendapatkan tiket dari partai berlambang beringin tersebut.
“Kita ikutin arahan aja dulu, yang pasti sih tadi yang disampaikan Bapak Ketua Umum Golkar, Pak AH itu kiat-kiatnya, apa yang perlu disiapkan, itu dulu yang kita
prepare hari ini,” pungkasnya.
BERITA TERKAIT: