Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ganjar Bahas Bangsa dan Negara dalam Rembuk Kebangsaan di Pondok Pesantren Babussalam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 31 Januari 2024, 09:28 WIB
Ganjar Bahas Bangsa dan Negara dalam Rembuk Kebangsaan di Pondok Pesantren Babussalam
Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo hadir dalam "Rembuk Kebangsaaan" yang digelar di Pondok Pesantren (Ponpes) Babussalam, Kabupaten Malang, Jawa Timur/Ist
rmol news logo Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo hadir dalam "Rembuk Kebangsaaan" yang digelar di Pondok Pesantren (Ponpes) Babussalam, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Kedatangan Ganjar Pranowo, disambut langsung oleh pengasuh Ponpes Babussalam, KH Thoriq bin Ziyad. Kepada Ganjar, Gus Thoriq memberikan sorban berwarna merah.

"Kita berbincang soal bagaimana berbangsa dan bernegara, beliau konsen betul pada soal kebangsaan," ujar Ganjar dalam keterangan tertulis, Rabu (31/1).

Gus Thoriq merupakan tokoh yang mengusulkan melalui Kontrak Politik gagasan 1 Muharram yang bertepatan dengan Tahun Baru Islam, menjadi Hari Santri Nasional kepada Presiden Joko Widodo pada 2014 silam.

Bagi Ganjar, Gus Thoriq adalah tokoh yang memiliki pemikiran jernih dan petuah yang menyejukkan.

Politisi PDI Perjuangan itu menambahkan, dialog dengan para tokoh agama dan ulama sangat penting untuk mendapatkan saran-saran dan nasihat di tengah hiruk pikuk kontestasi politik.

"Pikiran-pikiran beliau (Gus Thoriq) sangat jernih, dan bahkan tidak banyak yang tahu ternyata diskusi awal Hari Santri itu dari tempat beliau," demikian Ganjar.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA