Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kunjungi Banda Neira, Ganjar Napak Tilas Sejarah Syahrir dan Hatta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 30 Januari 2024, 13:51 WIB
Kunjungi Banda Neira, Ganjar Napak Tilas Sejarah Syahrir dan Hatta
Ganjar Pranowo di rumah pengasingan Sutan Syahrir/Ist
rmol news logo Calon Presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo bersyukur bisa mengunjungi Pulau Banda Neira, Maluku Tengah. Dia menjadi capres pertama yang berkunjung ke Banda Neira.

Kedatangan Ganjar disambut baik dan antusias masyarakat. Mantan Gubernur Jawa Tengah itu berkunjung ke pasar rakyat, Pantai Lanena, rumah mantan perdana Menteri Indonesia pertama Sutan Syahrir dan rumah mantan wapres pertama, M. Hatta atau Bung Hatta.

"Memang betul-betul indah, penuh dengan sejarah," ujar Ganjar disela menyapa masyarakat, Rabu (30/1).

Ganjar pun menceritakan Banda Neira memiliki keindahan alam yang luar biasa, serta potensi alam yang sudah diakui dunia.

Kata dia, Banda Neira dikenal sebagai penghasil pala terbesar di dunia, bahkan pernah dijajah oleh Eropa untuk mengambil pala dari wilayah tersebut.

Pada kesempatan itu, politisi PDI Perjuangan itu juga menyoroti pentingnya situs-situs bersejarah di Banda Neira, khususnya rumah pengasingan Bung Hatta dan Sutan Syahrir.

Ganjar menyampaikan bahwa pendidikan menjadi kunci kemajuan, mengingat bagaimana para intelektual pada masa itu berjuang untuk mendobrak kebijakan Belanda yang melarang pendidikan bagi warga lokal.

"Kita bisa tahu bisa bagaimana pahlawan kita berjuang, bagaimana ujung-ujung Indonesia yang hebat, dan Banda ini kecil tapi ceritanya mendunia. Saya sangat suka sekali," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA