Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ajak Anak Muda Sambut Pemilu Damai, Legislator PAN: Hindari Saling Menjelekkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 30 Januari 2024, 11:15 WIB
Ajak Anak Muda Sambut Pemilu Damai, Legislator PAN: Hindari Saling Menjelekkan
Anggota Komisi I DPR RI Ahmad Rizki Sadig/Net
rmol news logo Generasi muda Indonesia harus optimis menyambut gelaran Pemilu 2024 dengan penuh semangat perdamaian dan riang gembira.

Begitu dikatakan anggota Komisi I DPR RI Ahmad Rizki Sadig dalam webinar bertajuk "Yang Muda Terdepan Jadikan Pemilu Damai dan Gembira" yang digelar Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika.

"Saya berharap generasi muda Indonesia ikut serta dalam menjaga pelaksanaan pemilu secara damai dan bergembira," ujar Rizki Sadig dalam keterangan tertulis, Selasa (30/1).

Kata legislator Partai Amanat Nasional (PAN) itu, kunci menjaga suasana pemilu damai adalah bijak membagikan cerita dalam bermedia sosial.

"Kita hindari saling menjelekkan, dan perlu saling berdiskusi dalam suasana yang konstruktif, kondusif, dan menggembirakan," tuturnya.

Ditambahkan Sekretaris Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika, I Nyoman Adhiarna, dia memberikan, pesan penting mengenai literasi digital.

Nyoman Adhiarna menekankan pentingnya teliti dan kritis dalam menerima serta menyebarkan informasi.

"Selalu percaya informasi dari sumber yang terpercaya, dan jangan mudah terprovokasi oleh konten negatif," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA